error: Content is protected !!

Pengertian Tari Kelompok dan Contohnya



Hai Sobat Penaseo... Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan artikel tentang Tari Kelompok. Jika penasaran, silahkan simak lebih lanjut dan baca postingan ini sampai selesai ya.

Pengertian Tari Kelompok

Tari Kelompok adalah bentuk penampilan tari yang disajikan secara berkelompok lebih dari dua orang penari. Dalam penyajiannya tari kelompok dibagi menjadi 3 yaitu :

1. Tari Kelompok dengan Jumlah Penari Tertentu

Yaitu tari berkelompok yang diciptakan dengan jumlah penari sudah ditentukan jumlahnya berdasar isi dan cerita tarinya. Dalam penyajiannya tidak boleh ditambah atau dikurangi.

Contohnya :
a. Tari Bedhaya Ketawang (9 penari)
b. Tari Bedhaya Semang (9 penari)
c. Tari Bedhaya Anglir Mendung (7 penari)
d. Tari Serimpi Pandelori (4 penari)
e. Tari Serimpi Renggowati (5 penari)
f. Beksan Lawung (16 penari)

2. Tari Kelompok dengan Jumlah Penari Tidak Tertentu

Yaitu tari berkelompok yang ketika diciptakan jumlah penarinya tidak ditentukan. Dalam penyajiannya jumlah penari boleh banyak atau sedikit menurut koreografinya.

Contohnya :
a. Tari Kuda Lumping (Jawa Tengah)
b. Tari Ndolalak (Jawa Tengah)
c. Tari Kubro Siswo (Yogyakarta)
d. Tari Saman (Aceh)
e. Tari Kecak (Bali)
f. Tari Rodat (Yogyakarta)

3. Tari Kelompok Dramatik

Yaitu tari berkelompok yang jumlah penarinya ditentukan berdasarkan tema dan ceritanya. Dalam penyajiannya jumlah penari ditentukan berdasar tokoh-tokoh pameran dalam tari tersebut.

Contohnya :
a. Langendriyan Minak Jinggo Lena
b. Langen Mandra Wanara
c. Sendratari Ramayana
d. Sendratari Panji Semirang
e. Sendratari Roro Jonggrang
f. Wayang Topeng Gunungsari Candrakirana

Sekian rangkuman yang saya berikan mengenai pengertian tari kelompok dan contohnya. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi tugas sekolah bagi adik-adik yang terdampak pandemi.

Random Post >

0 Comments

Post a Comment